• December 9, 2023

Berita Bola Terbaru 30 Juli 2023 – Starting Eleven News

HERE WE GO! RAMSUS HOJLUND KE MU

Here We Go! Sabda dari Fabrizio Romano sudah keluar. Kepindahan Rasmus Hojlund dari Atalanta ke Manchester United tinggal menunggu waktu saja. Dilansir ESPN, kedua klub sudah mencapai kata sepakat untuk saga transfer Hojlund. Kabarnya, United akan mengeluarkan uang sebesar 64 juta pound atau sekitar Rp1,2 triliun untuk menyegel kesepakatan ini. Sang pemain sendiri nantinya akan diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun dengan opsi perpanjangan.

CEDERA KOBBIE MAINOO PENGARUHI TRANSFER MCTOMINAY

Sempat jadi pembicaraan karena kepiawaian dan ketenangannya di lini tengah Manchester United, Kobbie Mainoo justru mengalami cedera parah. Kabarnya, itu akan mempengaruhi pergerakan transfer United musim panas ini. Dilansir Goal, cederanya Mainoo membuat Erik Ten Hag berpikir dua kali untuk menjual Scott McTominay meski ada beberapa klub Liga Inggris yang berminat. Sang pelatih khawatir akan kekurangan gelandang apabila melepas McTominay di awal musim ini. Karena Mainoo diperkirakan baru bisa pulih awal tahun depan.

RAPPER KONDANG, JAY-Z BAKAL BELI TOTTENHAM

Kabar mengejutkan datang dari Tottenham Hotspur. Mengingat situasi bos besar, Joe Lewis yang berpotensi dipenjara karena kasus investasi bodong, rapper kondang asal Amerika Serikat, Jay Z berniat mengambil alih klub asal London tersebut. Dilansir Express, Jay Z mengaku kalau dirinya merupakan penggemar berat Tottenham. Jadi, ketika mendengar kabar tersebut, ia mengemukakan keinginannya untuk membeli klub. Jay Z sendiri merupakan ikon rap yang memiliki kekayaan sekitar 1,9 miliar pound atau setara Rp36 triliun. Gimana fans Spurs, oke nggak?

LIVERPOOL BERNIAT PINJAM MBAPPE

Kabar tak kalah mengejutkan juga datang dari rival Spurs, yakni Liverpool. Melihat situasi Kylian Mbappe yang kian tak menentu di PSG, The Reds berniat masuk dan memanfaatkan keadaan. Dilansir Metro, setelah Mbappe menolak tawaran gila dari Al-Hilal, Liverpool mencoba menghubungi PSG untuk kemungkinan mendatangkan sang pemain. Kabarnya, Jurgen Klopp ingin meminjam sang pemain untuk durasi satu musim. Kesepakatan ini dapat menguntungkan semua pihak dan memungkinkan Mbappe untuk menyelesaikan kepindahan ke Madrid musim berikutnya. 

TAA BAKAL MAIN SEBAGAI GELANDANG MUSIM DEPAN

Dengan kehilangan beberapa gelandang, Jurgen Klopp memiliki rencana gila musim depan. Kabarnya, pelatih asal Jerman itu berniat memasang salah satu beknya sebagai gelandang bertahan. Itu diungkapkan oleh Mirror, kalau Klopp akan memberikan tugas khusus kepada Trent Alexander-Arnold untuk menjadi pemain nomor enam apabila situasinya mendukung. TAA bakal jadi gelandang kalau Liverpool gagal merekrut satu gelandang lagi musim panas ini.

PEMAIN NEWCASTLE TUNDA TES MEDIS DEMI NONTON REALITY SHOW

Tak biasanya pemain menunda kepindahan. Karena pada dasarnya mereka pasti ingin cepat-cepat menyesuaikan dengan lingkungan dan rekan barunya. Tapi itu terjadi pada pemain Newcastle United, Kell Wats. Dilansir Sportbible, pemain muda The Magpies itu akan dipinjamkan kembali ke Wigan. Tapi sang pemain justru menunda jadwal tes medis hanya gara-gara sepele. Itu diungkapkan oleh direktur klub Wigan kalau Wats ingin menyelesaikan episode “Love Island” terlebih dahulu sebelum tes medis.

BARCELONA PERMALUKAN MADRID DI LAGA PRAMUSIM

Di laga pramusim, Barcelona berhasil menaklukan Real Madrid dengan skor meyakinkan, 3-0. Dilansir AS, Barca cukup mendominasi jalannya pertandingan. Gol dicetak oleh Ousmane Dembele menit 15, Fermin Lopez menit 85, dan Ferran Torres menit 90+1. Laga sempat diwarnai dengan cekcok dan hujan kartu, tapi itu lah yang dinamakan derby. Meski uji coba laganya selalu berjalan panas.

XAVI SOAL DEMBELE YANG DIINCAR PSG

Usai memimpin kemenangan Barcelona, Xavi Hernandez ditanyai soal beberapa rumor transfer termasuk Ousmane Dembele yang kini diminati oleh PSG. Dilansir Football Espana, Menyikapi rumor tersebut, Xavi hanya santai dengan situasi tersebut. Menurutnya, Dembele bahagia di Spanyol. Itu dibuktikan dengan performanya yang terus membaik. Jika ditanya apakah masih membutuhkan Dembele atau tidak, Xavi menjawab dengan tegas kalau dirinya masih membutuhkan sang pemain musim depan.

MESSI BAKAL BALIK KE BARCA, NGAPAIN?

Dikonfirmasi langsung oleh bos Inter Miami, Jorge Mas Lionel Messi bakal kembali ke Barcelona dalam waktu dekat. Loh, ngapain? Dilansir Goal, Messi akan terbang ke Spanyol bukan untuk kembali bermain untuk La Blaugrana, melainkan untuk mengucapkan perpisahan yang layak disana. Menurut Mas, Messi memiliki urusan yang belum selesai dengan Barca. Jadi, ia mengizinkan sang pemain untuk mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar Barcelona secara proper.

HAZARD PERTIMBANGKAN PENSIUN

Setelah berpisah dengan Real Madrid, Eden Hazard belum juga memutuskan masa depannya mau ngapain. Sang pemain juga tak dalam negosiasi dengan pihak manapun saat ini. Dilansir Football Espana, mantan pemain Chelsea itu justru mempertimbangkan untuk pensiun saja. Di usianya yang sudah 32 tahun, ia terus mencari klub baru hingga akhir jendela transfer musim panas. Tapi, jika tidak ada tawaran yang cocok, Hazard akan mempertimbangkan untuk pensiun dini.

BELUM APA-APA ARDA GULER UDAH CEDERA

Kabar buruk datang dari Real Madrid. Musim baru belum mulai, pemain baru mereka, yakni Arda Guler dilaporkan mengalami cedera parah. Dilansir Football Espana, Guller telah dipulangkan dari tur pramusim Real Madrid di Amerika Serikat karena cedera lututnya. Ini merupakan pukulan telak bagi Guler. Belum tahu berapa lama ia akan absen, tapi yang jelas ini jadi sebuah kerugian besar bagi El Real.

CAVANI GABUNG BOCA JUNIORS

Mantan pemain Manchester United, Edinson Cavani dikabarkan telah resmi bergabung dengan salah satu klub raksasa Liga Argentina, Boca Juniors. Dilansir Goal, El Matador bergabung dengan Boca dengan status bebas transfer setelah memutus kontrak dengan klub sebelumnya, Valencia. Kabarnya, sang pemain telah diikat kontrak berdurasi dua tahun dan akan mengenakan jersey bernomor punggung 10 yang ikonik di Boca Juniors.

REPORTER BBC LECEHKAN TIMNAS PUTRI MAROKO

Perlakuan kurang mengenakan diterima oleh para pemain Timnas wanita Maroko yang sedang berlaga di Piala Dunia Wanita. Dilansir The Independent, salah satu perwakilan dari media BBC telah meminta maaf setelah salah satu reporternya bertanya kepada kapten Timnas Maroko apakah ada anggota tim yang menyukai sesama jenis. Itu jadi tindakan yang tak pantas. Padahal kita semua tahu, Maroko merupakan negara mayoritas muslim. Jadi, perkataan tersebut tak selayaknya keluar dari mulut reporter media besar macam BBC

ROMA SEPAKAT DATANGKAN SCAMACCA

AS Roma diberitakan telah mencapai kata sepakat dengan West Ham United soal transfer Gianluca Scamacca. Dilansir Football Italia, Kedua klub menyepakati biaya 5 juta euro atau sekitar Rp83 miliar hanya untuk kesepakatan pinjaman saja. Namun, Roma telah memasukan klausul opsi pembelian di akhir musim 2023/24 apabila sang pemain memenuhi beberapa target yang sudah ditentukan.

DOUGLAS COSTA EJEK CUADRADO YANG BERKHIANAT KE INTER

Juan Cuadrado telah merampungkan kepindahannya ke Inter Milan beberapa hari lalu. Tapi keputusan itu justru mendapat respon negatif dari mantan rekannya di Juventus, Douglas Costa. Dilansir Football Italia, Costa menyayangkan keputusan Cuadrado yang memilih untuk membelot ke Inter Milan dimana situasi Juventus sedang tidak baik-baik saja. Dalam salah satu live media sosialnya, Costa bahkan menyebut Cuadrado sebagai pemain yang menyedihkan.

SAMUEL CHUKWUEZE ANGGAP KAKA DEWA SEPAKBOLA

Samuel Chukwueze, pemain anyar AC Milan, menyebut legenda Rossoneri, Ricardo Kaka sebagai dewa sepak bola. Kaka merupakan pemain idola Chukwueze. “Kaka adalah pemain AC Milan favorit saya. Gol yang dicetaknya di Liga Champions melawan Manchester United luar biasa,” ujarnya.Tidak hanya memuji Kaka, dilansir dari Sempre Milan, Samuel Chukwueze juga menyebut bahwa dirinya sempat gugup saat dirinya dihubungi oleh pihak AC Milan.

FULHAM MENGONTRAK CALVIN BASSEY DARI AJAX

Fulham akan mendatangkan bek Ajax Calvin Bassey. Karena pertahanan Fulham muncul sebagai area yang membutuhkan perbaikan. Dikutip Tribalfootball, Fulham telah menyetujui biaya transfer 21 juta euro dengan raksasa Eredivisie untuk Calvin Bassey, menangkis persaingan dari rival Liga Premier mereka Brighton & Hove Albion.

GREENWOOD PUNYA HARAPAN KEMBALI KE MU

Tampaknya masih ada kesempatan bagi Mason Greenwood untuk menyelamatkan karirnya di Manchester United setelah dia mendapatkan lampu hijau dari sponsor klub untuk kembalinya ke tim. Memang yang menjadi kendala dari kembalinya Greenwood ke skuad Setan Merah adalah kekhawatiran atas potensi ketidakterimaan sponsor klub karena mungkin dianggap bisa merusak reputasi dan pasar. Greenwood juga tampaknya mulai bersiap untuk kembali ke tim saat dia belum lama ini dikabarkan mulai menjalani latihan terpisah.

BAYERN MUNCHEN TERTARIK GAET KIPER BRENTFORD

Bayern Munchen membuka pembicaraan dengan Brentford mengenai kesepakatan untuk penjaga gawang David Raya. Brentford menghargai pemain  asal Spanyol itu dengan harga 40 juta euro. Tidak hanya David Raya, Bayern juga dikabarkan tertarik merekrut David de Gea. Mantan pemain Manchester United itu kini berstatus bebas transfer. Pemain berusia 32 tahun itu mengakhiri masa 12 tahun bersama Setan Merah awal bulan ini.

JUVENTUS MEMANG SANGAT INGINKAN LUKAKU, TAPI….

Juventus disebut memang sangat menginginkan Romelu Lukaku musim panas ini. Tapi pemilik Lukaku, Chelsea cuma mau melepas pemain Belgia itu dengan status transfer permanen. Dilaporkan oleh Tuttosport, Chelsea masih bertahan pada nominal 40 juta euro untuk tebusan atas Lukaku. Mereka tak ingin meminjamkan Lukaku lagi. Juventus harus melepas Dusan Vlahovic untuk bisa mendatangkan Lukaku. Vlahovic dikabarkan diminati oleh Paris Saint-Germain.

ANCELOTTI TERAPKAN GAYA KALA MELATIH ZIDANE DAN BAGGIO KE BELLINGHAM

Carlo Ancelotti pernah melatih Zinedine Zidane ketika di Juventus dan juga melatih Roberto Baggio ketika di Parma. Belajar dari masa lalu dan kesalahan, Ancelotti menerapkan gaya pelatihan yang sama ke pemain anyar Real Madrid Jude Bellingham, ketika dulu mendidik dua pemain legendaris tersebut.  Tampaknya Bellingham sangat merasa nyaman dengan peran barunya. Dia mengambil kaos nomor 5 karena dia mengagumi Zinedine Zidane.

MU TOLAK TAWARAN WEST HAM UNTUK MAGUIRE

Manchester United, menurut kabar dari ESPN, menolak penawaran West Ham United sebesar 20 juta pounds atau Rp 388 miliar terhadap bek Harry Maguire.  Meskipun Maguire jarang dipakai oleh Ten Hag dan jabatan kaptennya dicopot, sumber menyebutkan eks pemain Leicester City itu masih dipandang sebagai bagian penting dari skuad United. Klub juga tidak memaksanya untuk keluar. Maguire masih ingin bertahan di MU dan akan berusaha merebut kembali posisinya sebagai starter.

DIEGO SIMEONE PERTAHANKAN CARRASCO DI ATLETICO MADRID

Bos Atletico Madrid Diego Simeone telah mengeluarkan pernyataan tegas tentang masa depan Yannick Carrasco. Seperti diketahui, Carrasco telah dikaitkan dengan kepindahan dari Atletico menjelang musim 2023/24 dengan Barcelona tertarik menggaetnya. Sebagai pemain yang cukup penting, Simeone tak akan melepas Carrasco. “Carrasco sangat penting bagi kami, dia mengenal kami dengan baik dan mudah-mudahan dia bisa terus bersama kami,” katanya. 

NKUNKU AKUI SIAP BAWA CHELSEA TAMPIL LEBIH BAIK

Christopher Nkunku tak masalah dengan hasil mengecewakan Chelsea di musim lalu. Nkunku siap menyongsong musim baru dengan keyakinan besar. Nkunku percaya diri bahwa dia akan mampu membantu klub barunya kembali ke jalur yang tepat. “Sekalipun Chelsea berada di posisi 15 atau 16, itu bukan masalah untukku karena aku sudah tahu bahwa di musim baru tidak akan seperti musim sebelumnya,” kata pemain berusia 25 tahun ini.

RENCANA FORMAT LIGA 2 JADI POLEMIK

Klub Liga 2 2023/24 memberi respons beragam terkait rencana sistem kompetisi musim ini yang diungkap PT. Liga Indonesia Baru (LIB). Dalam surat edaran yang ditandatangani Direktur Utama LIB, Ferry Paulus pada 26 Juli itu, disebutkan kompetisi dibagi empat grup. Nantinya dua tim teratas akan ke delapan besar dan dua terbawah otomatis degradasi. Format kompetisi terbaru membuat jadwal pertandingan menjadi lebih sedikit. PSSI mempertimbangkan untuk meninjau ulang keputusan PT Liga Indonesia Baru yang mengubah format kompetisi Liga 2.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *